Sejarah Sandal Jepit Di Indonesia
Sejarah Sandal Jepit Di Indonesia. Sandal Jepit memang bukan hal yang asing lagi, benda ini sangatlah dekat dengan keseharian kita. Sandal jepit ini berbentuk hampir mirip dengan telapak kaki yang biasanya berwarna-warni terbuat dari karet sintetis dan terdapat tali yang berbentuk huruf "V" mengubungkan bagian depan dan samping belakang alas sandal. Walaupun bentuk sandal jepit sangatlah sederhana namun sandal jepit ini melalui sejarah yang sangat panjang sebelum terciptanya sandal jepit dengan model yang seperti sekarang ini.
Sejarah Sandal Jepit Di Indonesia sendiri sebenarnya sudah mulai ada dari jaman Tarumanegara di Bogor sekitar abad ke 7. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya penemuan batu tulis yang didalamnya terdapat tulisan (prasasti) dan telapak kaki Raja. Telapak Kaki di batu tersebut ditafsirkan sebagai cetakan untuk membuat sandal untuk Raja. Namun di batu tersebut tidak terdapat keterangan sandal apakah yang dibuat untuk Raja. Tetapi yang jelas dari cetakan telapak kaki raja tidak terdapat tanda jika kaki raja pecah-pecah, ini berarti kaki raja sehat dan sejak saat itu Raja sudah memakai sandal. Namun pada jaman tersebut tak ada seorang pun yang mengeklaim sebagai penemu Sandal Jepit.